Penulis: Rayna Falisha
KIRM3M,- Perlombaan debat tingkat SMA/SMK/MA sederajat se- Sulawesi Selatan “Mahnet Debate Competition” telah berlangsung di MAN 3 Kota Makassar. Perlombaan ini dilaksanakan oleh Organisasi Intra Madrasah (OSIM) pada tanggal 6-9 Juli 2023.
Diselenggarakannya Mahnet Debate Competition ini tentunya memiliki tujuan. Salah satu tujuan diadakannya Mahnet Debate Competition yakni agar nama MAN 3 Kota Makassar bisa lebih dikenal lagi di kalangan luar.
“Kami mau nama MAN 3 Kota Makassar tentunya bisa lebih dikenal lagi di kalangan orang luar dan alasan lainnya yaitu kami mau mencoba sebagai tuan rumah dalam perlombaan debat seperti ini, karena MAN 3 selalu menjadi pemasok dalam perlombaan-perlombaan debat di sekolah lain, hal inilah yang mendorong kami untuk mengadakan Mahnet Debate Competition” ujar Aditya Ahmad Friasmi selaku ketua panitia.
“Adapun jenis debat yang kami gunakan adalah Asian System Parliamentary. Jenis debat ini diambil dikarenakan jenis ini juga yang sering di perlombakan di tingkat SMA/MA sederajat, universitas, ataupun sekolah lainnya.” tambahnya
Mahnet Debate Competition berjalan dengan lancar hingga hari terakhir. Tentunya, ada persiapan yang sangat baik dibalik itu semua.
“Kami selaku penyelenggara sudah mempersiapkan kegiatan ini dari jauh-jauh hari sehingga membuat kegiatan ini menjadi jauh lebih matang. Adapun persiapannya itu sangat banyak menyita waktu namun karena keinginan yang kuat sehingga para panitia pun juga tak keberatan untuk bisa meluangkan waktunya dalam mempersiapkan kegiatan ini” kembali Aditya Ahmad Friasmi berucap.
Selain penyelenggara, peserta juga pastinya memiliki persiapan untuk mengikuti lomba debat ini.
“Persiapan yang kami lakukan baru dari semalam, karena role setiap pembicara dari tim kami baru semalam disepakati” tutur Andi Divya Azzahra, peserta dari SMAN 17 Kota Makassar. Ia juga menambahkan bahwa motivasi untuk mengikuti perlombaan ini adalah untuk menambah relasi dari teman sekolah lain.
Setiap kegiatan tentunya akan selalu ada yang namanya kesulitan, sematang apapun kegiatan tersebut telah di persiapkan.
“Mungkin kesulitan yang paling berat bagi kami itu soal waktu. Sehingga kami juga harus bisa memanfaatkan waktu yang ada sebaik-baiknya” jelas Aditya Ahmad Friasmi selaku ketua panitia.
Adapun pemenang Mahnet Debate Competition ini ialah:
Juara 1: SMAS Islam Athirah Bone tim B
Juara 2: SMAS Islam Athirah Bone tim A
Juara 3: SMAN 17 Makassar
Redaktur: Husni Khaerun Nisa
0 Komentar